Senin, 12 November 2012

Kalsel raih kiHajar Award

JAKARTA - Gubernur Kalsel Rudy Ariffin mewakili Pemprov Kalsel menerima Anugerah KiHajar 2012 untuk Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Pendidikan. Kalsel dinilai berhasil dalam memajukan dan  menggunakan TIK dalam pendidikan di sekolah. Tak hanya Kalsel, ada enam gubernur dan delapan walikota serta bupati yang menerima penghargaan yang sama.

Selain penghargaan KiHajar Award 2012 kepada pemerintah daerah, juga ada penyerahan kepada pemenang lomba tulis dan lomba media pembelajaran. Penyerahan award ini sendiri diberikan oleh Wakil Menteri Pendidikan Musliar Kasim di Plaza Insan Berprestasi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Jumat (9/11) malam.

Rudy menjelaskan, Anugerah KiHajar ini adalah penghargaan tertinggi dalam pendayagunaan TIK dalam dunia pendidikan di Indonesia. Hal ini membuktikan bahwa Kalsel sudah sukses dalam pengelolaan TIK, terutama dalam hal pengembangan sarana dan prasarana. “Alhamdulillah, ini berarti pengembangan TIK untuk pendidikan di Kalsel sudah sangat bagus. Sehingga mendapat apresiasi dari pemerintah pusat melalui Anugerah KiHajar ini,” ujarnya.

Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kalsel Ngadimun mengungkapkan, penghargaan tersebut membuktikan bahwa Kalsel dianggap mampu mengembangkan TIK di seluruh sekolah di Kalsel. Pengembangan dilakukan dengan mendukung sekolah berupa sarana dan prasarana iptek seperti komputer dan alat peraga iptek lainnya.

"Penghargaan tersebut tidak lepas dari program pendidikan dan pelatihan bagi para guru di Kalsel," jelas Ngadimun. Ditambahkannya, KiHajar Award menjadi motivasi bagi Kalsel untuk mengembangkan produk inovasi buatan pelajar. Dukungan ke arah tersebut sudah diberikan salah satu perakitan komputer untuk pelajar SMK.

Kepala Pustekkom Kemendikbud Ari Santoso menjelaskan, KiHajar merupakan acara tahunan yang dimulai pada 2006 melalui kuis televisi yang diselenggarakan oleh TV Edukasi Pustekkom Kemdikbud. Kuis KiHajar digabungkan dengan penghargaan e-Learning Award yang merupakan penghargaan dalam bidang pendayagunaan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) bagi instansi pemerintah maupun swasta di seluruh Indonesia.

Untuk tahun 2012 ini, lanjut Kapustekkom Ari Santoso, kuis KiHajar mengalami peningkatan cakupan daerah pelaksanaan roadshow menjadi 33 provinsi. Pelaksanaan kuis melalui TV Edukasi berlangsung dari bulan Juli sampai Agustus 2012. Roadshow dilaksanakan pada September – Oktober 2012. Akhirnya, nama Festival KiHajar mulai tahun 2012 berubah menjadi Anugerah KiHajar.

“Tahun ini, penyelenggaraan di daerah berlangsung meriah. Selain seleksi kuis KiHajar, diselenggarakan pula pameran pendidikan, seminar TIK, dan lomba media pembelajaran,” tandasnya. (mrn)


Digg Google Bookmarks reddit Mixx StumbleUpon Technorati Yahoo! Buzz DesignFloat Delicious BlinkList Furl

0 komentar: on "Kalsel raih kiHajar Award"

Posting Komentar